Ayam Lodho
Lodho merupakan olahan dari ayam kampung yang dimasak dengan bumbu rempah dan santan, mirip dengan opor dan kare. Tapi rempah yang digunakan ada perbedaannya, kalau olahan lodho tidak menggunakan kunyit, melainkan lengkuas dan sereh, sehingga aromanya sangat khas. Dan ayam yang digunakanpun harus ayam kampung, yang dimasak dalam keadaan utuh hanya dibelah tapi tidak terputus.
Lodho adalah menu wajib bagi masyarakat Tulungagung untuk hidangan pesta perkawinan, perjamuan, upacara adat, dan syukuran. Bahkan di Kabupaten Ponorogo, lodho juga disajikan sebagai kelengkapan untuk upacara slametan, bentuknya seperti nasi tumpeng tapi tidak berbentuk kerucut, namun berbentuk setengah lingkaran tumpul, yang dikenal dengan nama ambengan atau nasi ambeng.
Saat ini menu Ayam Lodho dapat diperoleh salah satunya di dKampoeng Sutos Surabaya, yang dihadirkan oleh dKatering.
![]() |
Stand dKatering - Ayam Lodho di dKampoeng Sutos Surabaya |
![]() |
Ayam Lodho dKatering |